Realme GT Neo Siap Meluncur Akhir Maret

Realme meluncurkan GT 5G bertenaga Snapdragon 888 awal bulan ini, dan menggoda kembali dengan produk GT Neo dengan Dimensity 1200 SoC. Sementara perusahaan belum merinci spesifikasi GT Neo, namun mengkonfirmasi bahwa GT Neo akan diluncurkan pada 31 Maret di Beijing, Cina.


Namun sejauh ini berdasarkan bocoran yang ada, smartphone Realme dengan kode model RMX3116 yang diyakini sebagai GT Neo terlihat di TENAA dengan mengusung konsep layar melengkung 6,55, Android 11, dan baterai sel ganda 4.400 mAh.

Panel belakang ponsel ini memiliki teks besar ‘Dare To Leap’ dan tempat kamera persegi panjang yang tampaknya menampung tiga kamera dan lampu kilat LED dan pastinya akan mendukung jaringan 5G.

Berdasarkan rumor yang beredar pula GT Neo kabarnya akan meminjam beberapa spesifikasi dari smartphone realme GT 5G. Seperti menggunakan layar punch-hole AMOLED 6,43 inci yang menawarkan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz. Di sektor fotografi, realme GT 5G juga memiliki dukungan kamera yang tidak bisa dipandang remeh. Kamera depannya 16 MP dan modul kamera belakang dengan lensa utama Sony IMX682 64 MP yang bersanding dengan lensa ultra-wide 13 MP, dan lensa makro 2 MP.

Sebelum resmi diperkenalkan informasi soal Realme GT Neo yang menggunakan chipset Dimensity 1200 sempat diumumkan oleh Mediatek, dan menjelaskan jika Realme yang mengusung chipset Dimensity 1200 akan resmi hadir pada akhir bulan Maret atau awal April.

Dimensity 1200 sendiri merupakan chipset 6nm yang diumumkan oleh MediaTek pada bulan Januari lalu. Chipset ini mencakup inti utama Cortex-A78 3.0GHz, tiga core Cortex-A78 2.6GHz, dan empat core Cortex-A55 2GHz. SoC ini juga menyertakan GPU Mali-G77 MC9


Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel